> Alamat kontak
> Tentang saya
> Saya berterima kasih kepada
 
 

CORDELIA MANECKE
bidan

     
    >Masa kehamilan  >Kelahiran 
>Perawatan pasca kelahiran  >Informasi lain
     
 

Masa kehamilan:

Masa kehamilan merupakan mulainya waktu yang penuh perubahan. Dalam hal ini seorang bidan adalah penasehat yang cocok.

Sebagai bidan saya ingin mendukung para wanita dan para pasangan selama masa kehamilan, agar mereka dapat menghadapi proses kelahiran dengan penuh kepercayaan akan kemampuan dan kekuatan diri sendiri.

Perawatan bidan terutama mencakupi metode-metode pemeriksaan klinis (semisal tekanan darah, berat badan, air kencing, darah dsb.).

Selain itu pertumbuhan anak di dalam kandungan (besarnya uterus, letaknya bayi, pukul jantung bayi dll.) diperiksa dengan tangan, pengaris dan stetoskop kayu.

Saya selalu menyediakan waktu untuk

  • membicarakan pertanyaan-pertanyaan tentang cara hidup semasa kehamilan (rekreasi, berolah raga, permasalahan dengan pasangan dll.)
  • memberi nasehat tentang penyakit-penyakit kehamilan (rasa mual, muntah, sakit punggung, sakit lambung, rasa cemas dsb.)
  • mengobati penyakit-penyakit di masa akhir kehamilan (kontraksi unterus yang terlalu awal, pendarahan, bayi sungsang dsb.).
Perawatan preventif seperti di atas diharap mampu untuk menghindari komplikasi-komplikasi yang mungkin muncul. Kalaupun tetap terjadi komplikasi, maka dokter akan menangani hal ini lebih lanjut.